HomeCelotehAnies dan Payung Teduh Jokowi

Anies dan Payung Teduh Jokowi

“Sebab doa adalah payung bagi rindu-rindu yang hujan.” ~Dina Zettira Putri


PinterPolitik.com

[dropcap]H[/dropcap]ujan tak pernah tahu sesedih apa payung di musim kemarau. Sama halnya kita, yang tak pernah tahu, bagaimana perasaan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang terpotret seperti sedang dipayungi Presiden Joko Widodo. Mengapa oh mengapa?

Bagi sebagian masyarakat, melihat foto Jokowi yang tampak memayungi Anies setelah menghadiri acara pembagian sertifikat tanah bagi warga Jakarta Selatan, mungkin menjadi hal yang menarik dan meneduhkan. Diketahui Jokowi dan Anies merupakan pihak yang berlawanan dalam urusan politik.

Pembagian sertifikat kala itu memang diguyur hujan deras dan penuh dengan drama. Tidak hanya digenangi air, lampu di tenda acara bahkan sempat padam saat Jokowi berpidato. Waduh, kenapa bisa begitu ya? Apa karena Jokowi anti Islam, tidak beriman, dan menzalimi ulama? Waduuuww, jangan kelewat baper ya Sahabat. Jadilah haters budiman yang bijaksana. Wkwkwk.

Pemandangan menarik di mulai setelah acara. Jokowi dan Anies masing-masing diberikan satu payung. Keduanya terlihat sempat berbincang saat keduanya sudah di tepi tenda. Saat itulah, Jokowi terlihat seperti memayungi Anies. Pemandangan langka tersebut diabadikan dan menjadi viral. Kesan kebaikan Jokowi terpancar begitu manisnya, nyata, tanpa fatamorgana.

Payung teduh itu milik Jokowi yang dikira turut melindungi Anies. Ternyata itu hanya hoaks? Click To Tweet

Namun, sepertinya foto tersebut tidak membuat Anies berbangga diri karena dipayungi sang Presiden. Kenapa? Dia bahkan mengaku baru mengetahui perihal viralnya foto tersebut dari wartawan. Terus juga, kalau menurut Anies foto itu biasa saja.

Aihhh, padahal kalau dilihat-lihat romantis loh. Awawawaw…

Ya, setelah viralnya foto tersebut, Anies jadi sibuk memberi keterangan, yang intinya menginformasikan kalau dirinya tidak dipayungi Jokowi. Kenapa tuh? Takut fotonya bakal menaikkan citra si Pakde ya?

Baca juga :  Jokowi Makin Tak Terbendung?

Doi menjelaskan saat itu Jokowi yang berada di depannya membuka payung terlebih dulu, namun karena foto di ambil dari depan, sehingga gambar yang terlihat terkesan dirinya dipayungi.

Dalam foto tersebut memang terlihat Anies juga menggunakan payung, namun belum digunakan. Menurut Anies, saat itu dirinya masih berada di bawah tenda sehingga dirinya belum membuka atau menggunakan payung tersebut. Yah, pemirsa kecewa deh… (E36)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Abdi Negara Terbelenggu Kemiskinan?

"Oemar Bakri, Oemar Bakri, pegawai negeri…” ~Lirik Lagu Oemar Bakri -  Iwan Fals PinterPolitik.com Jadi pegawai negeri itu merupakan impian banyak orang. Pokoknya jadi PNS itu...

Luhut Panjaitan Memeluk Orba

"Luka tidak memiliki suara, sebab itu air mata jatuh tanpa bicara." ~Dilan 1990 PinterPolitik.com Orde Baru masih menjadi sejarah yang amat menakutkan dari sebagian besar masyarakat....

Ma’ruf Amin yang Terbuang?

"Sebagai kekasih, yang tak dianggap aku hanya bisa mencoba mengalah. Menahan setiap amarah…” ~Lirik Lagu Kekasih yang Tak Dianggap – Kertas Band PinterPolitik.com Jika di dunia...