HomeCelotehRelawan Prabowo Produsen Hoaks?

Relawan Prabowo Produsen Hoaks?

“Satu kebohongan sudah cukup untuk meragukan berjuta kebenaran.” ~Anonim


PinterPolitik.com

[dropcap]T[/dropcap]ersangka kasus hoaks tujuh kontainer berisi surat suara tercoblos telah tertangkap. Pelaku terduga ditangkap di Sragen. Doi kabur dari kediamannya di Bekasi setelah membuat konten suara mengenai isu tersebut. Katanya kalau pakai tulisan doang nggak greget. Makanya buat rekaman suara biar lebih meyakinkan. Kreatif sekali bukan?

Ternyata gaes, tersangkanya adalah Ketua Dewan Koalisi Relawan Nasional (Kornas) Prabowo Subianto, Bagus Bawana. Wededew, beneran nih golongan kubu ono lagi yang bikin hoaks? Waduhh, nggak kapok-kapok ya.

Bukan apa-apa, masalahnya kasian capres-cawapresnya, udah capek-capek membangun citra diri sebaik-baiknya, ngeluarin uang kampanye sebanyak-banyaknya, eh diobrak-obrik sama kawan sendiri dengan hoaks. Hmmm, tapi kalau untuk mas-mas tersangka satu ini, kubu Prabowo-Sandiaga Uno sih mengaku nggak kenal.

Tak kenal maka tak sayang... Click To Tweet

Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon sih yang bilang kalau dirinya nggak kenal dengan nama Bagus Bawana Putra. Doi juga bilang nggak pernah dengar nama organisasi yang dipimpin Bagus.

Fadli pun meminta agar penegak hukum bersikap profesional. Jangan hanya tajam kepada oposisi. Segala pemeriksaannya harus benar-benar akurat agar tidak merugikan pihaknya.

Tim Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga, kata Fadli, bahkan sudah melakukan penelusuran tapi tidak menemukan nama bagus dan organisasi relawan yang dipimpinnya itu. Hmmm, benar nggak nih kira-kira? Yakin sudah ditelusuri baik-baik?

Masalahnya, doi mau mengelak kayak apa juga, jejak digital itu abadi. Coba deh browsing judul berita “Kawal Prabowo, 36 Kelompok Relawan Akan Bersiaga di Seluruh TPS”, apa yang ditemukan? Berita soal Dewan Koalisi Relawan Nasional, yang dalamnya merupakan gabungan 36 ormas pendukung Prabowo-Sandiaga.

Baca juga :  Mengapa Trah Jokowi Sukses dalam Politik?

Itu berita dari 22 Mei 2018, loh. Terbit di media massa populer lagi. Masak Bang Fadli bisa nggak tahu? Apa jangan-jangan sekarang lagi pikun nih? Amnesia? Waduhh, gawat banget dong kalau begitu. Tapi kenapa waktu kasus Ratna Sarumpaet nggak amnesia juga ya? Ehhhh…

Hingga kini kasus hoaks tersebut masih didalami polisi. Semoga saja Bagus beneran cuma relawan jadi-jadian Prabowo-Sandiaga. Biar Fadli Zon nggak malu-malu amat gitu. Kasian, doi kan sudah sering dipermalukan netizen yang maha keji itu. Hehehe.

Selama proses pemeriksaan, eik sih cuma menyarankan agar kita jangan menghakimi kelewat jauh. Takut kualat. Hehehe. (E36)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Abdi Negara Terbelenggu Kemiskinan?

"Oemar Bakri, Oemar Bakri, pegawai negeri…” ~Lirik Lagu Oemar Bakri -  Iwan Fals PinterPolitik.com Jadi pegawai negeri itu merupakan impian banyak orang. Pokoknya jadi PNS itu...

Luhut Panjaitan Memeluk Orba

"Luka tidak memiliki suara, sebab itu air mata jatuh tanpa bicara." ~Dilan 1990 PinterPolitik.com Orde Baru masih menjadi sejarah yang amat menakutkan dari sebagian besar masyarakat....

Ma’ruf Amin yang Terbuang?

"Sebagai kekasih, yang tak dianggap aku hanya bisa mencoba mengalah. Menahan setiap amarah…” ~Lirik Lagu Kekasih yang Tak Dianggap – Kertas Band PinterPolitik.com Jika di dunia...