HomeCelotehNasib Dua Pentolan #2019GantiPresiden

Nasib Dua Pentolan #2019GantiPresiden

“Jangan bertanding kalau Anda maunya hanya menang, tanpa siap untuk kalah.” ~Mario Teguh


PinterPolitik.com

[dropcap]E[/dropcap]ng ing eng…. Pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno telah menyelesaikan struktur tim pemenangannya untuk Pilpres 2019 nih. Tebak siapa yang mengisi posisi-posisi strategis? Mereka adalah duo pencetus gerakan #2019GantiPresiden, Neno Warisman dan Mardani Ali Sera. Mereka berdua menempati posisi wakil ketua tim pemenangan bersama beberapa sekjen partai koalisi. Mantap ya bosque…

Mendengar kenyataan ini, ku jadi ngebatin sendiri, oh ternyata selama ini mereka gitu agar supaya. Ohhh… Jadi nganu dulu biar bisa jadi anu? Ohhh ya ya ya….

Terjawab ya gaes, segala tetesan peluh dan air mata mereka dalam memperjuangkan gerakan #2019GantiPresiden mengarah ke mana. Ehhh, apa memang sudah pada tahu dari awal nih? Wkwkwk.

Menurut pengakuan Ketua DPP Partai Amanat Nasional Yandri Susanto, sebelum memantapkan diri mendukung Prabowo, Neno Warisman sempat curhat ke Prabowo, gimana lelahnya memperjuangkan gerakan #2019GantiPresiden.

Ohh jadi maksudnya ada gerakan #2019GantiPresiden tuh agar supaya nganu... Hmmm Click To Tweet

Ya, selama aktif menjadi relawan gerakan #2019GantiPresiden, Neno Warisman tentu telah melalui banyak hal. Pernah ditolak warga di beberapa daerah, diancam di sosial media, punya banyak haters. Wah, berwarna sekali lah ya.

Setelah melalui semua halang rintang, Neno berjanji di hadapan Prabowo bakal habis-habisan mendukung dan memenangkan duet itu dalam pilpres 2019. Neno sudah ikhlas seikhlas-ikhlasnya.

Mendengar masuknya nama Neno dan Mardani Ali Sera dalam timses Prabowo-Sandi, Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf, Johnny G. Plate, mengaku tidak gentar. Ia justru mengingatkan agar kubu Prabowo-Sandi tidak melakukan kampanye hitam.

Hmm, kayaknya kubu Jokowi-Ma’ruf juga tidak kaget dengan kabar bergabungnya Neno Warisman dan Mardani.  Tapi beneran nggak panik nih? Mereka punya banyak simpatisan loh. Apalagi sudah pernah kampanye #2019GantiPresiden di mana-mana. Hihihi.

Eh iya, ngomong-ngomong, setelah bergabungnya Neno Warisman dan Mardani Ali Sera, gerakan #2019GantiPresiden masih akan menggema di luar jadwal kampanye nggak yah? Berani nggak tuh kira-kira?

Waduh, makin hari makin menegangkan aja nih pertarungannya. Rasanya ramai, kayak permen yang itu tuh! Hehehe. (E36)

Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutna
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Abdi Negara Terbelenggu Kemiskinan?

"Oemar Bakri, Oemar Bakri, pegawai negeri…” ~Lirik Lagu Oemar Bakri -  Iwan Fals PinterPolitik.com Jadi pegawai negeri itu merupakan impian banyak orang. Pokoknya jadi PNS itu...

Luhut Panjaitan Memeluk Orba

"Luka tidak memiliki suara, sebab itu air mata jatuh tanpa bicara." ~Dilan 1990 PinterPolitik.com Orde Baru masih menjadi sejarah yang amat menakutkan dari sebagian besar masyarakat....

Ma’ruf Amin yang Terbuang?

"Sebagai kekasih, yang tak dianggap aku hanya bisa mencoba mengalah. Menahan setiap amarah…” ~Lirik Lagu Kekasih yang Tak Dianggap – Kertas Band PinterPolitik.com Jika di dunia...