HomeCelotehKapolri, Produser Band?

Kapolri, Produser Band?

“Musik adalah hukum moral. Ini memberi jiwa ke alam semesta, sayap untuk pikiran, terbang ke imajinasi, dan pesona dan keceriaan untuk hidup dan untuk semuanya.” ~ Plato


PinterPolitik.com

[dropcap]S[/dropcap]eperti kisah yang tak ada habisnya, satu demi satu kasus narkoba yang melibatkan artis belakangan ini menghiasi pemberitaan.

Si inilah, si itulah, tercyduuukkk. Bahkan beberapa diantaranya tak ada yang menyangka bahwa artis itu mengonsumsi narkoba. Bagaimana pendapat para penggemarnya? Ada yang mendukung, ada juga yang malah menghujatnya.

Yang terpenting sih, para penggemarnya itu ga pada ngikutin aja ya, weleeeeeh weleeeeeh.

Berawal dari peristiwa ini, Kapolri Jenderal Tito Karnavian terinspirasi untuk melakukan sesuatu dengan membuat gebrakan baru dalam dunia Kepolisian, bahkan punya cara lain untuk memberantas narkoba. Weewww, apaan tuh?

Kalau urusan hukum sih ya udahlah ya, tak aneh, memang tugas Polri kan begitu. Apalagi berantas kasus narkoba, hmmm rasanya juga tak aneh, ya emang sehari – hari kerjaannya itu.  Terus apa bedanya?

Tito menggagas solusi untuk memberantas narkoba dengan cara mengadakan lomba band tingkat SMA. Lah, Tito itu mau jadi musisi atau kepengen jadi produsernya para musisi? Weleeeeh weleeeeh. Ada – ada aja.

Kata Tito sih, lomba band adalah solusi yang tepat untuk mencegah para pekerja seni agar tak terjerumus narkoba. Waduh, apakah Kapolri ingin menjadikan Kepolisian itu sebagai ajang pencarian bakat? Weleeeh weleeeeh.

Nanti, Polisi bukannya sibuk nangkep bandar dan pengedar lagi, eeetttt nanti malah sibuk ngurusi lomba band, ahhh syudahlah.

Berantas narkoba itu harus dari hulu ke hilir dong jangan cuma mencari gimmicknya aja, heuuuuhh!

Kata Tito, sayangnya ini bukan hanya sekedar gimmick. Saking seriusnya, Tito menegaskan akan memecat Kapolda atau Kapolres yang tidak melakukan hal yang sama dengannya, yaitu mengadakan lomba band.

Kalau tidak mau menyelenggarakan, hmmmm siap – siap saja jabatan yang menjadi pertaruhannya, weleeeeh weleeeeh. Suka tak suka, lomba band pasti semakin banyak nih di Provinsi, Kota dan Kabupaten, weleeeh weleeeh.

Wedeeww, seriusan ini begini? Hadeuuh, masa pencopotan jabatan Kapolda atau Kapolres gara-gara lomba band doang, weleeeeh weleeeeh (Z19).

Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutna
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Wali Kota Depok ‘Biduan Lampu Merah’

"Kualitas humor tertinggi itu kalau mampu mengejek diri sendiri. Cocok juga ditonton politisi. Belajar becermin untuk melihat diri sendiri yang asli, " - Butet...

DPR Terpilih ‘Puasa Bicara’

“Uang tidak pernah bisa bicara; tapi uang bisa bersumpah,” – Bob Dylan PinterPolitik.com Wakil rakyat, pemegang amanah rakyat, ehmmm, identitas yang disematkan begitu mulia karena menjadi...

Ridwan Kamil Jiplak Jurus Jokowi

“Untuk melakukan hal yang buruk, Anda harus menjadi politisi yang baik,” – Karl Kraus PinterPolitik.com Pemindahan Ibukota masih tergolong diskursus yang mentah karena masih banyak faktor...