HomeNalar PolitikAirlangga Vs Titiek Untuk Golkar

Airlangga Vs Titiek Untuk Golkar

Pak Airlangga dan Mba Titiek Soeharto menjadi kandidat kuat untuk mengisi kursi Ketua Golkar yang lagi lowong. Siapakah yang paling layak?


PinterPolitik.com

[dropcap]P[/dropcap]olemik pergantian Ketua Partai Beringin masih belum menemui titik terang. Munaslub aja belum diadakan. Sejauh ini memang ada dua kandidat yang dianggap berpeluang untuk menggantikan Papa Setnov, yaitu Pak Airlangga Hartanto dan Ibu Siti Hediati Hariyadi atau yang biasa disapa Titiek Soeharto. Kira-kira siapa yang bakal menang ya?

Pengamat Politik Universitas Al Azhar (UAI), Ujang Komarudin berpendapat bahwa Pak Airlangga yang bakal menang. Salah satu alasannya karena mayoritas DPD Golkar dan tokoh-tokoh senior di Golkar telah menjatuhkan pilihan kepada Pak Airlangga.  Bahkan Pakde Joko sendiri memberikan dukungan kepada Pak Airlangga. Ah, masa sih Pak?

Pak Ujang juga menambahkan bahwa kans Mba Titiek untuk mengalahkan Pak Airlangga sangat kecil. Soalnya prestasinya di De-pe-er belum kelihatan dan pengaruh ‘Cendana Family’ udah memudar dan nggak padu kayak dulu lagi.

Selain itu, pada Pilgub DKI tahun lalu Partai Beringin memberikan dukungan kepada Ahok-Djarot. Namun, Mba Titiek malah menyeberang ke kubu Anies-Sandi. Jadi, bagi Pak Ujang kehadiran Mba Titiek hanya sebatas ‘kuda hitam’. Opa Jusuf Kalla juga memberikan pernyataan yang senada. Menurut beliau, Mba Titiek bakal kesulitan untuk mengalahkan Pak Airlangga, jika hanya mengandalkan memori orba.

Kalau seperti ini, apakah usaha Mba Titiek bakal nihil? Saya pikir belum tentu demikian. Soalnya Munaslub juga belum ditentukan secara pasti. Begitu pula dengan roda politik yang selalu berubah arah. Maka, terlalu dini membuat prediksi bahwa Mba Titiek bakal kalah, bukan?

Baca juga :  Golkar Berhasil Dilobi Puan?

Jangan anggap remeh semangat Mba Titiek yang pingin mengembalikan kejayaan keluarga Cendana di dalam tubuh Beringin. Sekalipun, Pak Airlangga didukung oleh mayoritas Partai Beringin, itu belum bisa jadi patokan bagi beliau untuk menang mudah dari Mba Titiek.

Tentu aja, Mba Titiek pasti nggak bakal tinggal diam. Sisa waktu yang ada akan dimanfaatkannya untuk mencari dukungan. Jangan lupa, kalau Mba Titiek memiliki kekuatan fulus yang jauh di atas Pak Airlangga. Maka ini bisa aja jadi pemulus langkahnya untuk naik ke puncak Beringin, bukan? Bukankah dengan duit semua bisa terpenuhi? (K-32)

spot_imgspot_img

#Trending Article

Simpati, ‘Kartu’ Rahasia Prabowo?

Prabowo meminta relawan dan pendukungnya untuk tidak berdemo agar jaga perdamaian dan tensi politik. Apakah ini politik simpati ala Prabowo?

Sembako Siap Melambung Akibat Iran? 

erang Iran-Israel diprediksi akan berdampak besar pada ekonomi Indonesia. Mengapa demikian? 

Siasat Megawati Pengaruhi Para Hakim MK

Megawati mengirimkan pengajuan diri menjadi amicus curiae atau “sahabat pengadilan” yang merupakan pendapat hukumnya kepada para Hakim MK terkait sengketa Pilpres 2024.

Ini Rahasia Jokowi Kalahkan Megawati?

Kendati diprediksi melemah pasca kepresidenan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai memiliki kunci rahasia agar tetap bisa memiliki pengaruh dalam politik dan pemerintahan. Bahkan, Jokowi agaknya mampu untuk melampaui kekuatan dan pengaruh Megawati Soekarnoputri. Mengapa demikian?

Diskualifikasi Gibran: Putusan Terbaik atau Terburuk MK?

Opsi mendiskualifikasi Gibran sebagai cawapres, tetapi tetap mengesahkan kemenangan Prabowo adalah pilihan yang tengah didiskusikan oleh banyak pihak menuju pembacaan putusan MK terkait sengketa Pilpres 2024.

Iran vs Israel, PD III Sudah Dimulai?

Ketakutan akan Perang Dunia III mencuat bersamaan dengan serangan yang dilakukan Iran ke Israel. Mungkinkah kita sudah berada di awal Perang Dunia III?

Airdrop Gaza Lewati Israel, Prabowo “Sakti”?

Prabowo Subianto disebut berperan besar dalam pemberian bantuan kemanusiaan pemerintah Indonesia ke Gaza melalui penerjunan dari udara oleh pesawat TNI-AU. Lobi Prabowo dan aksi-reaksi aktor-aktor internasional dalam merespons intensi Indonesia itu dinilai sangat menarik. Utamanya, proyeksi positioning konstruktif dan konkret Indonesia dalam konflik Israel-Palestina, beserta negara-negara terkait lainnya.

MK Bisa Hanya Diskualifikasi Gibran, Tapi Sahkan Prabowo?

Pendapat menarik diungkapkan oleh Denny Indrayana yang menyebut Mahkamah Konstitusi (MK) bisa saja hanya mendiskualifikasi Gibran dan tetap mensahkan kemenangan Prabowo sebagai presiden.

More Stories

PDIP dan Gerindra Ngos-ngosan

PDI Perjuangan dan Gerindra diprediksi bakal ngos-ngosan dalam Pilgub Jabar nanti. Ada apa ya? PinterPolitik.com Pilgub Jabar kian dekat. Beberapa Partai Politik (Parpol) pun mulai berlomba-lomba...

Arumi, ‘Srikandi Baru’ Puan

Arumi resmi menjadi “srikandi baru” PUAN. Maksudnya gimana? PinterPolitik.com Fenomena artis berpolitik udah bukan hal baru dalam dunia politik tanah air. Partai Amanat Nasional (PAN) termasuk...

Megawati ‘Biro Jodoh’ Jokowi

Megawati tengah mencari calon pendamping Jokowi. Alih profesi jadi ‘biro jodoh’ ya, Bu? PinterPolitik.com Kasih sayang dan pengorbanan seorang ibu laksana lilin yang bernyala. Lilin...