HomeTerkiniBertema Birokrasi, Debat Pilgub DKI Kedua Dikawal 1800 Polri

Bertema Birokrasi, Debat Pilgub DKI Kedua Dikawal 1800 Polri

pinterpolitik.comJumat, 27 Januari 2017.

JAKARTA – Debat kedua pilkada DKI akan digelar pada hari ini, Jumat, 27 Januari 2017 yang akan dimulai pukul 19.30 WIB. KPU DKI masih memilih lokasi yang sama untuk menggelar Debat kedua Cagub DKI kali ini, yakni Hotel Bidakara Jakarta Selatan.

Pada debat kali ini, KPU akan menggunakan dua moderator atau moderator ganda. Moderator yang dipilih untuk menggantikan Ira Koesno adalah Tina Talisa. Sementara dari sisi akademisi KPU DKI Jakarta memilih Mantan Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia Prof. Dr Eko Prasojo. Debat kali ini akan ditayangkan langsung oleh 12 stasiun televisi dan berlangsung selama 150 menit.

Tina Talisa & Prof. Dr Eko Prasojo selaku moderator ganda Debat Pilgub DKI kedua.

Di sesi pertama, masing-masing paslon akan menyampaikan visi-misi dan program kerja unggulannya yang berkaitan dengan tema debat. Tema debat sendiri adalah reformasi birokrasi, pelayanan publik dan penataan tata ruang kota.

Lalu, pada sesi kedua dan ketiga, akan ada pertanyaan dari panelis kepada setiap pasangan. Setelah dijawab, pasangan lain bisa memberikan pandangannya terhadap jawaban pasangan lainnya.

Selanjutnya pada sesi keempat dan kelima, diinformasikan bahwa pasangan calon akan bertanya kepada pasangan calon lain terkait tema yang telah ditentukan. Pada sesi keenam, setiap pasangan calon diberikan kesempatan untuk menyampaikan pernyataan terakhir komitmennya terhadap masyarakat.

Bagaimana dari sisi keamanan Debat Pilgub DKI Jakarta 2017?

Ribuan polisi dipersiapkan untuk mengamankan jalannya debat kandidat kedua calon kali ini. Melibatkan tim gerakan gabungan nasional, polisi wanita, dan Brimob. Kasubbag Humas Polres Jakarta Selatan Kompol Purwanta mengatakan, Polisi mengerahkan 1.800 personel dan melakukan pengamanan debat dengan pola empat ring (empat lokasi pengamanan).

Dengan adanya debat tersebut, membuat sejumlah ruas jalanan di sekitar Hotel Bidakara padat. Maka dari itu, rekayasa lalu lintas akan diberlakukan secara situasional dengan melihat perkembangan arus lalu lintas di lapangan. (trbn/A11)

Baca juga :  “Sepelekan” Anies, PKS Pura-Pura Kuat?
spot_imgspot_img

#Trending Article

Anies Kalah Karena Tak Lawan Politik Identitas?

Pasangan Anies-Cak Imin harus mengakui keunggulan Prabowo-Gibran yang keluar sebagai pemenang Pilpres 2024. Di atas kertas, Anies yang secara track record dan citra publik begitu menjanjikan untuk jadi Presiden RI, nyatanya belum mampu meraih peruntungan di Pilpres kali ini. Pertanyaannya adalah mengapa demikian? Benarkah ini karena posisi Anies yang tak tegas melawan fabrikasi isu politik identitas yang kerap diarahkan padanya?

Benua Asia, Propaganda Terbesar Kolonialisme?

Benua Asia adalah benua terbesar dan terkaya di dunia. Namun, sebagai sebuah wilayah yang kerap dipandang homogen, Asia sebetulnya memiliki keberagaman yang begitu tinggi di antara kawasan-kawasannya sendiri. Mungkinkah lantas Benua Asia yang kita kenal bukanlah Benua Asia yang sesungguhnya?

Selama Masih Megawati, PDIP Pasti Oposisi?

Sinyal kuat bergabungnya Partai NasDem dan PKB, ditambah keinginan PKS untuk pula merapat ke koalisi Prabowo-Gibran, membuat Megawati Soekarnoputri dan PDIP dinilai akan mengambil sikap teguh nan luhur sebagai penyeimbang pemerintah. Namun, pada praktiknya, itu akan berjalan setengah hati. Benarkah demikian?

Strategi Erick Thohir Menangkan Timnas?

Timnas U-23 lolos ke babak semifinal di Piala Asia U-23 2024. Mungkinkah ini semua berkat Ketum PSSI Erick Thohir? Mengapa ini juga bisa politis?

Iran Punya Koda Troya di Bahrain? 

Iran sering dipandang sebagai negara yang memiliki banyak proksi di kawasan Timur Tengah. Mungkinkah Bahrain jadi salah satunya? 

“Sepelekan” Anies, PKS Pura-Pura Kuat?

Telah dua kali menyatakan enggan mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024, PKS kiranya sedang mempraktikkan strategi politik tertentu agar daya tawarnya meningkat. Namun di sisi lain, strategi itu juga bisa saja menjadi bumerang. Mengapa demikian?

Gibran, Wapres Paling Meme?

Usai MK bacakan putusan sengketa Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka, unggah fotonya sendiri dengan sound berjudul “Ahhhhhh”.

The Battle of Javanesia 2: Proxy War Jokowi vs Prabowo di Pilkada 2024

Pilkada serentak 2024 akan jadi panggung pertaruhan partai politik dan elite nasional untuk menentukan siapa yang jejaring kekuasaannya mampu merambah hingga ke level terbawah.

More Stories

UMKM Motor Ekonomi Dunia

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) memiliki peranan yang sangat vital di dalam pembangunan dan pertumbuhan ekonomi, tidak hanya di negara-negara berkembang seperti Indonesia...

Jembatan Udara Untuk Papua

PinterPolitik.com JAKARTA - Pemerintah akan memanfaatkan program jembatan udara untuk menjalankan rencana semen satu harga yang dikehendaki Presiden Joko Widodo. Menurut Kepala Pusat Penelitian dan...

Kekerasan Hantui Dunia Pendidikan

PinterPolitik.com Diklat, pada umumnya dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan dan pembentukan wawasan kebangsaan, kepribadian serta etika kepada anggota baru. Namun kali ini, lagi-lagi Diklat disalahgunakan, disalahfungsikan, hingga...