HomeCelotehDi Tokyo, Sandi 'Memalukan'

Di Tokyo, Sandi ‘Memalukan’

“Hoki dan sial adalah suatu kondisi yang sudah terjadi. Jangan suka berdalih, hoki sebagai berkah dan sial sebagai cobaan.”


PinterPolitik.com

[dropcap]W[/dropcap]akil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno melakukan lawatan ke Tokyo, Jepang untuk mempelajari penyesuaian pengelolaan daerah bila menjadi tuan rumah perhelatan yang melibatkan dunia internasional.

Berhubung Jakarta menjadi tuan rumah Asian Games 2018, akan banyak hal yang perlu dipelajari Sandi dan tentunya sambil mencari – cari teknik pengelolaan daerah yang tepat guna agar tak mengecewakan.

Weleeeeh weleeeh, Sandi belajarnya jauh juga ya ke Tokyo. Ya biarkan saja lah yang terpenting saat kembali ke Jakarta, Sandi memiliki bekal pengetahuan agar Jakarta menjadi tuan rumah yang memuaskan.

Saat Sandi ditunjuk Anies untuk ngurusin Asian Games di DKI Jakarta, Sandi mulai belajar mengenai cara meliburkan anak sekolah dan para pekerja di masa – masa diselenggarakannya Asian Games 2018.

Kita tunggu saja, apalagi yang akan dipelajari Sandi selanjutnya, weleeeeh weleeeh.

Ahhhh tapi sayang sekali, perjalanan sekaligus liburan ala Sandi kali ini mendapatkan nasib yang menderita, bahkan memalukan.

Pasalnya saat melakukan lawatan ke Tokyo, Sandi malah ditagih utang oleh Pemerintahan Jepang. Nah loh, gimana jawabnya itu? Hmmm, entar aja ya bayarnya, hmmm besok deh, besok atau kapan ya, entahlah, weleeeeh weleeeh.

Hadeuuuhhh, lagian tarsok tarsok (entar besok entar besok) mulu sih. Utangnya jadi numpuk dan belum bisa dibayar deh, weleeeh weleeeh. Katanya udah lama loh utang ini ga dibayar, hadeuuuhh.

Utang ini berkaitan dengan pembiayaan proyek pembangunan (Mass Rapid Transit) MRT Jakarta oleh pemerintahan Jepang. Oh ini toh proyek yang dibangga – banggain DKI Jakarta, ggrrrrr. Ngutang? Uhuuukkk, uhuuukkk.

Dengan adanya MRT, tentu memberikan harapan agar meminimalisir kemacetan dan mengalihkan perlahan pengguna kendaraan pribadi menjadi pengguna transpotasi umum, hmmmm iya iya iya.

Bukannya tersipu malu, Sandi justru malah terkesan ‘memalukan’. Utang MRT pertama aja belum dilunasi, kini Sandi mulai membicarakan tentang MRT fase kedua, weleeeh weleeeeh.

Ettt gimana ya? Ngutang lagi nih? ahhhh, lunasin dulu baru boleh ngutang lagi, weleeeh weleeeh. (Z19)

Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutna
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Wali Kota Depok ‘Biduan Lampu Merah’

"Kualitas humor tertinggi itu kalau mampu mengejek diri sendiri. Cocok juga ditonton politisi. Belajar becermin untuk melihat diri sendiri yang asli, " - Butet...

DPR Terpilih ‘Puasa Bicara’

“Uang tidak pernah bisa bicara; tapi uang bisa bersumpah,” – Bob Dylan PinterPolitik.com Wakil rakyat, pemegang amanah rakyat, ehmmm, identitas yang disematkan begitu mulia karena menjadi...

Ridwan Kamil Jiplak Jurus Jokowi

“Untuk melakukan hal yang buruk, Anda harus menjadi politisi yang baik,” – Karl Kraus PinterPolitik.com Pemindahan Ibukota masih tergolong diskursus yang mentah karena masih banyak faktor...