BerandaCelotehTangis Percuma Megawati untuk PDIP

Tangis Percuma Megawati untuk PDIP

“Menangislah bila harus menangis karena kita semua manusia. Manusia bisa terluka. Manusia pasti menangis dan manusia pun bisa mengambil hikmah” – Dewa, band musik asal Indonesia


PinterPolitik.com

Memang di dunia ini tidak ada makhluk yang paling sempurna. Terkadang, keburukan dan kegagalan turut mengisi perjalanan hidup setiap makhluk, termasuk manusia.

Coba lihat saja apa yang dialami oleh Riley dalam film Inside Out (2015). Berbagai perubahan yang terjadi dalam hidupnya membuat Riley merasakan berbagai emosi baru. Salah satunya adalah kesedihan.

Gimana nggak? Riley pun harus beradaptasi di lingkungan barunya setelah keluarganya harus pindah tempat tinggal. Hubungan pertemanannya juga harus berubah – membuat si Sadness menyeruak dominan dibandingkan Joy dalam pikiran Riley.

Situasi sedih seperti ini nih bisa juga lagi dirasakan oleh PDIP. Soalnya, baru beberapa waktu lalu, salah satu kadernya bernama Juliari P. Batubara yang menjabat sebagai Menteri Sosial (Mensos) terjegal kasus dugaan korupsi terkait kebijakan bantuan sosial (bansos) Covid-19.

Kesedihan ini diungkapkan oleh salah satu politikus PDIP yang bernama Deddy Sitorus. Kata Pak Deddy, Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri padahal nggak ada lelah-lelahnya buat ngingetin kader-kadernya agar tidak melalukan korupsi lho.

Sampai-sampai, Bu Mega berurai air mata ketika mengingatkan kader-kadernya. Wah, semoga aja tangisan Bu Mega bukan sekadar tangisan Bu Aya ya. Hehe.

Tapi ya, tetap aja kasihan ya Bu Mega kalau begitu. Tangis beliau pun berakhir percuma kalau banyak kadernya malah terjegal kasus-kasus korupsi. Soalnya, selain Pak Juliari, sejumlah kader PDIP juga terjegal Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) lho, seperti Bupati Banggai Laut Wenny Bukamo dan Wali Kota Cimahi Ajay Muhammad Priatna.

Baca juga :  Anies Nggak Mau Dibawa-bawa PDIP

Hmm, ya, semoga aja tangisannya Bu Mega tidak untuk kader-kadernya yang ditangkap ya, melainkan karena kesedihan atas kesalahan yang dilakukan oleh mereka. Kan, kasihan jadinya PDIP nanti kalau semakin dilihat buruk oleh masyarakat.

Tapi nih ya, kalau urusan tangis-menangis, Bu Mega kayak-nya perlu belajar lagi deh biar mendapatkan simpati masyarakat. Coba Bu Mega tanya caranya deh ke salah satu kadernya yang kini masih menjabat sebagai Wali Kota Surabaya. Hehe. (A43)

Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

Coldplay ke Indonesia karena Jokowi?

Band ternama asal Inggris, Coldplay, dikabarkan akan konser di Jakarta, Indonesia. Mungkinkah Coldplay akan sampaikan pesan untuk Jokowi?

Sandiaga Akan Kembali ke Prabowo?

Sandiaga Uno telah pamit dari Partai Gerindra. Mungkinkah Sandiaga bertemu Prabowo Subianto kembali di masa depan?

Prabowo Suka Rakyat Naik Kuda

“Itu kuda lumping, kuda lumping, kuda lumping kesurupan.” ~ Elvi Sukaesih, ‘Kuda Lumping’ PintarPolitik.com Lagu panggung sandiwara ciptaan Ahmad Albar memang sangat digemari oleh masyarakat Indonesia...

Gibran The Next Jokowi?

“Loh? Ada apa ya? Semoga beliau segera diberikan kesembuhan”. - Gibran Rakabuming Raka, Wali Kota Solo PinterPolitik.com Jika menuliskan kata Gibran Rakabuming Raka pada kolom pencarian Google,...

Sila Pertama Pancasila, Riwayatmu Kini

“Masyarakat keadilan sosial bukan saja meminta distribusi yang adil, tetapi juga adanya produksi yang secukupnya.” ~ Bung Karno PinterPolitik.com Weleh-weleh. Sila-sila Pancasila semakin hari semakin jauh...

Prabowo Sosok ‘Putin’ Indonesia?

“Kalau ingin bangkit dan jaya, RI butuh pemimpin seperti Vladimir Putin: berani, visioner, cerdas, berwibawa, nggak banyak ngutang, dan nggak planga-plongo.” ~ Wakil Ketua...

Media Indonesia, Media Siapa?

“Sua, sua, sua, suara berita, tertulis dalam koran,” – Iwan Fals, Sugali Pinterpolitik.com Aksi demonstrasi mahasiswa dan masyarakat sipil selama dua hari berturut-turut beberapa waktu lalu...

Puan: The New ‘Taufiq Kiemas’?

Ketua DPP PDIP Puan Maharani bertemu dengan Ketum Nasdem Surya Paloh yang disebutnya sebagai "om". Apakah Puan the new 'Taufiq Kiemas'?

More Stories

Anies ‘Perubahan’, Prabowo ‘Keberlanjutan’, Ganjar?

Masing-masing capres telah usung temanya masing-masing. Anies bawa Perubahan. Prabowo bawa Keberlanjutan. Bagaimana dengan Ganjar?

2024: Gibran vs Mikail vs Alam

Nama-nama muda seperti Gibran Rakabuming Raka, Mikail Baswedan, dan Alam Ganjar ikut isi dinamika Pilpres 2024. Apakah ini laga anak muda?

Mengapa Anies-Imin Sok “Timnas”?

Pasangan calon Anies dan Cak Imin menggunakan istilah sepak bola untuk Timnas Pemenangan AMIN. Mengapa Anies-Imin sok "timnas"?