BerandaCelotehStrategi Rahasia Kominfo Lawan Hackers?

Strategi Rahasia Kominfo Lawan Hackers?

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) ternyata telah menyiapkan sebuah strategi “ampuh” untuk melawan para peretas (hackers) yang membocorkan data-data milik masyarakat. Strategi “rahasia” apakah yang tengah disiapkan oleh kementerian yang dipimpin Johnny G. Plate itu?


PinterPolitik.com

Siapa yang nggak kesel sih ketika nonton kartun berjudul Dora the Explorer (2000-2019)? Gimana nggak? Kalau nonton serial kartun itu, terkadang kita menemukan Dora – karakter utama di dalamnya – harus kebingungan dalam menghadapi tantangan sekaligus juga mengalami kemudahan.

Soal kebingungan, misalnya, Dora selalu muncul dan bertanya kepada para penonton soal apa yang harus dilakukannya. Selantang apapun kita memberikan jawaban kepadanya, Dora pasti akan selalu bertanya kembali. Hmm, kesel nggak tuh?

Namun, tanpa kita sadari, Dora selalu mendapatkan kemudahan. Ketika Swiper – seekor rubah bertopeng – datang untuk mencuri barangnya, Dora secara mudah tinggal mengatakan beberapa kali, “Swiper, jangan mencuri!”

Hmm, seandainya Dora ada di dunia nyata, mungkin berbagai persoalan kriminalitas di masyarakat bisa selesai. Siapa tahu Dora nantinya bisa menghentikan para koruptor untuk melakukan tindak pidana korupsi supaya Indonesia bisa jadi negara makmur? Imajinasi belaka bukan?

Ya, untung saja Dora bisa melihat Swiper ketika datang. Koruptor kan bekerja di balik layar tanpa sepengetahuan rakyat.

Kominfo Diretas Ganti Password Aja

Terlepas dari persoalan itu, jurus kata perintah ala Dora ternyata sedang ingin diterapkan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Direktur Jenderal (Dirjen) Aplikasi Informatika (Aptika) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Semuel Abrijani Pangerapan beberapa waktu meminta agar para peretas (hackers) tidak mencuri data masyarakat.

“Kalau bisa, jangan menyerang,” ungkap Pak Semuel di kantor Kominfo. Wah, ampuh nggak tuh ya? Kan, data kartu SIM-nya udah terlanjur bocor ya, Pak? Mungkin, dalam kasus Dora, Swiper udah kabur duluan bawa barang curiannya nih.

Ya, kalaupun percaya kalau jurus itu ampuh, mungkin Kominfo perlu juga nih belajar agar tidak mengambil hal-hal yang membuat kesal dari seorang Dora. Jangan sampai deh Kominfo nanti selalu clueless (tidak tahu apa-apa) dan bingung ketika akan menerapkan kebijakan keamanan siber. Masa iya harus tanya masyarakat berkali-kali? Hmm.

Pasalnya, dalam tulisan Myriam Dunn Cavelty dan Florian J. Egloff yang berjudul The Politics of Cybersecurity, negara adalah pemberi garansi terhadap keamanan siber di wilayah kedaulatannya. 

Lha, makanya, kalau ada kasus begini (apalagi berulang-ulang), harusnya dikuatkan perlindungannya. Bukan begitu? Apa jangan-jangan semua jurus Dora ini diambil mentah-mentah ya oleh Kominfo? Hmm. (A43)


spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

Sandiaga Akan Kembali ke Prabowo?

Sandiaga Uno telah pamit dari Partai Gerindra. Mungkinkah Sandiaga bertemu Prabowo Subianto kembali di masa depan?

Mencari Indonesian Dream di Piala Dunia U-20

Publik dihebohkan oleh pembatalan status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Bagaimana mimpi pemain timnas U-20 untuk bermain?

Coldplay ke Indonesia karena Jokowi?

Band ternama asal Inggris, Coldplay, dikabarkan akan konser di Jakarta, Indonesia. Mungkinkah Coldplay akan sampaikan pesan untuk Jokowi?

Anas Urbaningrum: Anti-villain SBY?

Anas Urbaningrum telah bebas setelah jalani hukuman. Apakah Anas akan menjadi anti-villain setelah akhirnya bergabung ke PKN?

Kabinet Jokowi Penuh Geng UGM?

Persaingan kampus sudah berkembang bukan hanya pada lingkup akademis, melainkan juga politik. Hal ini terbukti dengan pernyataan Arsul Sani, Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan...

Gardu Listrik “Tertawai” Anies

“Hei kamu yang muda, kamu yang progresif, kamu yang merdeka! Kerjakan tugasmu dengan baik, bangun negeri ini, bukan hanya duduk bikin berisik!” PinterPolitik.com Gubernur DKI Jakarta Anies...

Pemprov DKI Sakiti Odong-Odong?

“Aku naik odong odong aku naik odong odong aku senang ibupun turut gembira” – Adel, Naik Odong-Odong  PinterPolitik.com Pemprov DKI itu tiada hari tanpa mempercantik Jakarta. Saat ini,...

Gerindra ‘Hajar’ Garuda

“Jangan takut terhadap musuh yang menyerang Anda. Takutlah kepada teman yang merayu Anda.” ~ Dale Carnegie PinterPolitik.com Munculnya empat partai politik baru dalam kepesertaan Pemilu 2019...

More Stories

Cak Imin ‘Nyontek’ Guyonan Gus Dur?

Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sering melontarkan lelucon dan parikan di media dan publik. Apakah Cak Imin 'nyonten' gaya guyonan Gus Dur?

Jokowi dan Politik “Game of Thrones”

Menjelang Pilpres , trah-trah politik makin berada dalam pertarungan, mulai dari trah Soekarno hingga trah Jokowi. Game of Thrones ala Pilpres 2024?

Kok Xi Jinping “Modifikasi” Al-Qur’an?

Pemerintahan Xi Jinping di Tiongkok dikabarkan ingin "modifikasi" Al-Qur'an dengan padukan Konfusianisme. Mengapa Xi ingin demikian?