BerandaCelotehPrabowo-Imin: Koalisi Kolang-kaling?

Prabowo-Imin: Koalisi Kolang-kaling?

Setelah bertemu dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra Prabowo Subianto dirumorkan akan maju bersama sang Ketua DPR RI. Namun, Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin atau Gus AMI) mengatakan bahwa Prabowo hanya bisa maju bersama dirinya.


PinterPolitik.com

“Mixed in, now I’m twisted” – Kastro, “Hail Mary” (1997)

Coba bayangkan ketika kalian harus melalui hari-hari yang temperaturnya terbilang panas. Apalagi, di Indonesia, suhu dan cuaca yang panas udah menjadi kondisi dan situasi yang tidak bisa terhindarkan.

Nah, cuaca panas seperti inilah yang mungkin menjadi penyebab bagi para leluhur kita membuat berbagai jenis hidangan yang memang disajikan dingin. Di Italia, misalnya, mengonsumsi gelato bisa jadi adalah hal yang wajib ketika musim panas (summer) datang.

Bila Italia punya gelato, Indonesia pun memiliki berbagai jenis hidangan manis dan dingin – biasa disebut dessert. Negara kita punya es puter, es teler, es doger, es kelapa muda (degan), hingga es campur.

Nah, dari berbagai jenis dessert tersebut, ada satu jenis es yang cukup menarik perhatian karena visual-nya yang berwarna-warni, yakni es campur. Dari namanya saja, kita tahu kalau ada banyak bahan yang akhirnya tercampur menjadi sebuah dessert yang nikmat – mulai dari es serut, sirup, kelapa, alpukat, roti, hingga kolang-kaling.

Ngomong-ngomong soal kolang-kaling, es campur sebenarnya juga bisa dijadikan analogi atas dinamika politik yang terjadi kini. Salah satunya adalah koalisi yang terbangun antara Partai Gerindra dan PKB – yang mana disebut-sebut mengusung Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai pasangan calon (paslon) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Prabowo Didekati Puan Cak Imin Posesif

Mungkin, koalisi ini bisa dibilang menjadi koalisi kolang-kaling – meminjam istilah dari Fahri Hamzah. Dalam es campur, kolang-kaling yang digunakan sering kali memiliki warna merah dan hijau. Ya, sama lah ya dengan warna dari masing-masing Partai Gerindra dan PKB.

Baca juga :  Siapa Paling Dukung Palestina?

Ini juga sebenarnya sejalan dengan identitas politik yang ada di antara Gerindra dan PKB. Meminjam klasifikasi politik dari Clifford Geertz dalam bukunya The Religion of Java, Gerindra mungkin bisa masuk dalam kelompok abangan (nasionalis) sedangkan PKB masuk dalam kelompok santri (religius).

Hmm, tapi nih, bisa saja Pak Prabowo membutuhkan bahan lebih dari sekadar kolang-kaling agar menciptakan “es campur” yang lebih nikmat. Apakah Pak Prabowo juga bakal butuh “sirup” berwarna merah agar bisa menjadi pemanis bagi “dessert” tersebut? 

Mungkin, hanya Pak Prabowo dan Cak Imin (serta Mbak Puan Maharani) yang bisa menjawabnya secara pasti. Hehe. (A43)


spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

Coldplay ke Indonesia karena Jokowi?

Band ternama asal Inggris, Coldplay, dikabarkan akan konser di Jakarta, Indonesia. Mungkinkah Coldplay akan sampaikan pesan untuk Jokowi?

Sandiaga Akan Kembali ke Prabowo?

Sandiaga Uno telah pamit dari Partai Gerindra. Mungkinkah Sandiaga bertemu Prabowo Subianto kembali di masa depan?

Puan: The New ‘Taufiq Kiemas’?

Ketua DPP PDIP Puan Maharani bertemu dengan Ketum Nasdem Surya Paloh yang disebutnya sebagai "om". Apakah Puan the new 'Taufiq Kiemas'?

Prabowo Suka Rakyat Naik Kuda

“Itu kuda lumping, kuda lumping, kuda lumping kesurupan.” ~ Elvi Sukaesih, ‘Kuda Lumping’ PintarPolitik.com Lagu panggung sandiwara ciptaan Ahmad Albar memang sangat digemari oleh masyarakat Indonesia...

Gibran The Next Jokowi?

“Loh? Ada apa ya? Semoga beliau segera diberikan kesembuhan”. - Gibran Rakabuming Raka, Wali Kota Solo PinterPolitik.com Jika menuliskan kata Gibran Rakabuming Raka pada kolom pencarian Google,...

Sila Pertama Pancasila, Riwayatmu Kini

“Masyarakat keadilan sosial bukan saja meminta distribusi yang adil, tetapi juga adanya produksi yang secukupnya.” ~ Bung Karno PinterPolitik.com Weleh-weleh. Sila-sila Pancasila semakin hari semakin jauh...

Kawaii, Mega-chan?!

Selain "janda", Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri juga kerap disebut "Mega-chan" di media sosial. Saatnya PDIP embrace budaya kawaii?

Pemprov DKI Sakiti Odong-Odong?

“Aku naik odong odong aku naik odong odong aku senang ibupun turut gembira” – Adel, Naik Odong-Odong  PinterPolitik.com Pemprov DKI itu tiada hari tanpa mempercantik Jakarta. Saat ini,...

More Stories

Anies ‘Perubahan’, Prabowo ‘Keberlanjutan’, Ganjar?

Masing-masing capres telah usung temanya masing-masing. Anies bawa Perubahan. Prabowo bawa Keberlanjutan. Bagaimana dengan Ganjar?

2024: Gibran vs Mikail vs Alam

Nama-nama muda seperti Gibran Rakabuming Raka, Mikail Baswedan, dan Alam Ganjar ikut isi dinamika Pilpres 2024. Apakah ini laga anak muda?

Mengapa Anies-Imin Sok “Timnas”?

Pasangan calon Anies dan Cak Imin menggunakan istilah sepak bola untuk Timnas Pemenangan AMIN. Mengapa Anies-Imin sok "timnas"?