HomeCelotehSerangan Balik Yasonna untuk Demokrat

Serangan Balik Yasonna untuk Demokrat

“Ini saya pesan kepada salah seorang pengurus Demokrat kemarin saya pesan, tolong Pak SBY dan AHY jangan tuding-tuding pemerintah begini, pemerintah begini. Tulis saja, kita objektif kok. Jangan main serang-serang yang tidak ada dasarnya”. – Yasonna H. Laoly, Menkumham


PinterPolitik.com

Tuding menuding, tuduh menuduh dan serang menyerang terjadi di sekitaran kasus konflik kepemimpinan yang terjadi pada Partai Demokrat. Bahkan, sampai dua episode Mata Najwa yang terakhir, bahasannya Demokrat saja isinya. Bosan nggak tuh? Hehehe.

Konfliknya emang udah melebihi sinetron dan serunya udah ngalahin pertandingan Liga Champions antara Barcelona melawan PSG. Hmm, sayang banget ya tahun ini kita nggak bisa melihat Messi dan Ronaldo di perempat final. Uppps.

Anyway, terkait konflik Partai Demokrat ini, beberapa tuduhan pun akhirnya melayang dari partai biru ini kepada pemerintahan Presiden Jokowi. Nggak tanggung-tanggung loh, pemerintah bahkan diminta bertanggungjawab terkait masalah ini.

Baca Juga: Jokowi dan Militerisasi Penanganan Corona

Apalagi, posisi Pak Moeldoko yang kini telah ditetapkan sebagai Ketum Partai Demokrat hasil Kongres Luar Biasa Deli Serdang adalah Kepala Staf Presiden (KSP) yang nota bene bisa dibilang sebagai lingkaran utama di Istana.

Makanya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) selaku Ketua Umum Partai Demokrat meminta Menkumham Yasonna Laoly menolak pendaftaran hasil KLB Demokrat Deli Serdang. AHY menegaskan KLB Demokrat yang memilih Moeldoko sebagai ketua umum itu ilegal dan inkonstitusional.

- Advertisement -

Kegiatan tersebut dianggap tak berdasarkan ketentuan AD/ART Demokrat, seperti tidak terpenuhinya kuorum hingga abai atas persetujuan ketua majelis tinggi partai. Selain itu, sebelum-sebelumnya juga muncul pernyataan dari elite-elite Demokrat yang menuduh pemerintah terlibat dalam konflik ini.

Hmm, atas tuduhan dan permintaan tersebut, Pak Yasonna nyerang balik. Doi meminta AHY dan Partai Demokrat tak menyerang pemerintah tanpa dasar.

Baca juga :  Pejabat Pajak Belum Siap Sederhana?

Yasonna juga berjanji akan bersikap objektif dan profesional sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku dalam menyikapi masalah kudeta  Moeldoko terhadap kepemimpinan AHY di Demokrat.

Pak Yasonna juga melihat gejolak Demokrat adalah masalah internal. Wih serangan balik ala Pak Yasonna ini berasa kayak serangan baliknya Liverpool. Cepat dan efektif hehehe.

Hmm, emang nih kalau udah bawa-bawa pemerintah bakal makin ribut. Apalagi, Pak SBY sempat bilang bahwa apa yang dilakukan Moeldoko itu “berdarah dingin”. Berasa kayak pembunuhan aja nih hehehe. Menarik untuk ditunggu kelanjutannya. (S13)

► Ingin lihat video menarik lainnya? Klik di bit.ly/PinterPolitik

Ingin tulisanmu dimuat di rubrik Ruang Publik kami? Klik di bit.ly/ruang-publik untuk informasi lebih lanjut.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

Ada Apa Anies dengan Politik Identitas?

Dalam wawancara ABC News Australia, Anies Baswedan ditanyai soal politik identitas. Apakah politik identitas memang tidak bisa dihindari?

Erick Sedih Gara-gara BLACKPINK?

Ketum PSSI Erick Thohir meninjau Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) usai konser BLACKPINK. Erick pun prihatin dengan rumput GBK.

Ada “Hubungan Rahasia” Jokowi-Ganjar?

Sehari setelah bersama, Jokowi dan Ganjar memilih berjauh-jauhan di konser Deep Purple. Apakah Jokowi dan Ganjar sedang "backstreet"?

Prabowo Sekarang Jadi “Serba Jokowi”?

Ketum Gerindra Prabowo Subianto tampaknya mulai melakukan rebranding politik menjadi "penerus Jokowi". Prabowo sekarang "serba Jokowi"?

Akankah Jokowi ‘Happy Ending’?

Presiden Jokowi akan segera akhiri periode keduanya pada 2024 nanti. Akankah pemerintahan Jokowi berakhir 'happy ending'?

Tiongkok Ikutan “Curi” Indomie?

Sebuah video soal mi instan yang diduga asal Tiongkok viral. Pasalnya, kemasan produk itu benar-benar mirip dengan kemasan Indomie.

Memburu Harta Pejabat Negara

Warganet kini ramai-ramai membongkar harta kekayaan pejabat negara yang bermewah-mewahan di media sosial. Inikah the new Hunger Games?

Jakarta-Shanghai, Apple to Apple?

“In the long run, your human capital is your main base of competition. Your leading indicator of where you're going to be 20 years...

More Stories

Adam Malik: Wapres Yang Direkrut CIA?

Adam Malik disebut berselisih pendapat dengan Soekarno di tahun 1964, sehingga ia kemudian menemui agen CIA bernama Clyde McAvoy di safe house CIA di...

Mengapa BBM Bisa Bahayakan Jokowi?

Pemerintah telah menaikkan harga BBM. Pertalite naik hingga 30 persen, dari sebelumnya Rp 7.650 per liter menjadi Rp 10.000 per liter. Kebijakan ini kemudian...

Kasus Sambo Untungkan Jokowi?

Bergulirnya kasus pembunuhan Brigadir J yang melibatkan Irjen Ferdy Sambo memang menarik perhatian masyarakat luas. Isu ini bahkan mengalahkan narasi krisis ekonomi yang kini...