HomeCelotehPDIP Pilih Ganjar atau Anies?

PDIP Pilih Ganjar atau Anies?

Akhir-akhir ini, perseteruan antara PDIP dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo semakin mencuat di muka publik. Apakah mungkin PDIP beralih dari Ganjar ke Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan?


PinterPolitik.com

Bagi kalian yang benar-benar ngikutin PinterPolitik.com, pasti rumor-rumor dan isu seputar PDIP bukanlah hal yang asing lagi. Baru-baru ini nih, ada rumor hot yang bilang kalau sejumlah elite PDIP dan salah satu kadernya, yakni Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo, tengah terlibat dalam hubungan yang tidak enak lho.

Ya, gimana nggakWong Pak Ganjar tiba-tiba disindir oleh Ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto. Selain itu, Gubernur Jateng tersebut dikabarkan juga tidak diundang ke acara Ketua DPP PDIP Puan Maharani lho.

Isu santernya sih, katanya, ada persaingan antara Pak Ganjar dan Mbak Puan untuk mendapatkan tiket calon presiden (capres) dari PDIP untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 lhoHmmgimana ya persaingan kedua tokoh politik populer ini?

Yang terbaru nih, Mbak Puan kalau mimin perhatikan udah melakukan berbagai kegiatan blusukan lho. Beberapa waktu lalu, misalnya, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) tersebut mengikuti rombongan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang blusukan ke sejumlah wilayah di Jawa Timur (Jatim).

Nggak hanya ikut rombongan Pak Jokowi, Mbak Puan baru-baru ini juga mulai aktif mengunggah aktivitasnya di media sosial (medsos) lho. Salah satunya adalah kegiatan berolahraga dan jalan-jalan pagi di sekitar kawasan Thamrin-Sudirman, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Anies-Ganjar Berebut Jokowi?

Ganjar vs Puan

Unggahan yang menarik perhatian mimin adalah ketika Mbak Puan ini naik kereta Moda Raya Terpadu (MRT). Mimin langsung teringat dengan Pak Jokowi. Soalnya, pada tahun 2019 silam, Stasiun MRT itu jadi tempat bersejarah lho – ya setidaknya untuk rekonsiliasi politik antara Pak Presiden dengan Prabowo Subianto. Hehe.

Tapi nih, Mbak Puan malah naik MRT sendiri lhoHmm, harusnya ya, kalau mengikuti jejak Pak Jokowi, bisalah Mbak Puan sekalian “rekonsiliasi” dengan Pak Ganjar – atau bahkan Mas Prananda Prabowo – lah ya. Kan, katanya ada “gesekan” tertentu tuh di internal PDIP. Uppss.

Uniknya lagi nih, ada momen lain yang juga menarik perhatian mimin dalam unggahannya Mbak Puan itu, yakni ketika Ketua DPR tersebut berjalan dan berpose di sebuah jembatan penyeberangan orang (JPO) di kawasan tersebut. Pasalnya, JPO ini adalah JPO yang sempat dibanggakan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Baca juga :  Benarkah PDIP Jadi Oposisi “Lone Wolf”? 

Padahal tuh, seingat mimin, JPO yang dihilangkan atapnya tersebut sempat dikritik lho oleh kawan-kawan di PDIP. Hmmkok sekarang malah dipakai jadi ajang konten di akun Instagram milik Mbak Puan? Upps.

Apa mungkin Mbak Puan ingin agar Pak Anies bisa dekat dengan PDIP? Kan, dulu Pak Anies pernah cerita kalau keluarga Baswedan dan keluarga Soekarno punya kedekatan tertentu tuhHmm, mungkin nggak ya Pak Anies ini jadi jawaban bagi PDIP atas keresahan mereka pada Pak Ganjar? Makin panas aja nih kalau iya. Hehe. (A43)

Baca Juga: Manuver Anies Cari Gandengan


► Ingin lihat video menarik lainnya? Klik di bit.ly/PinterPolitik

Ingin tulisanmu dimuat di rubrik Ruang Publik kami? Klik di bit.ly/ruang-publik untuk informasi lebih lanjut.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Jokowi Makin Tak Terbendung?

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dirumorkan meminta jatah menteri dari pemerintahan Prabowo Subianto. Apakah Jokowi makin tak terbendung?

Prabowonomics: Jurus ‘Lompatan Katak’?

Program makan siang dan susu gratis ala Prabowo merupakan jenis school feeding program. Mungkinkah ini jadi kunci penting Prabowonomics?

Jokowi “Akuisisi” Golkar?

Presiden Joko Widodo (Jokowi) disebut ingin menempatkan orangnya menjadi ketum Golkar. Mungkinkah ini cara Jokowi "akuisisi" Golkar?