HomeFokus BUMNErick Thohir Tunjuk Agus Martowardojo Jadi Komut Bank BNI

Erick Thohir Tunjuk Agus Martowardojo Jadi Komut Bank BNI

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menunjuk mantan menteri keuangan Agus Derwawan Wintarto Martowardojo menjadi Komisaris Utama PT Bank Nasional Indonesia (Persero) Tbk.


PinterPolitik.com

Penunjukan Agus Martowardojo yang juga mantan Gubernur Bank Indonesia (BI) ini dilakukan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) bank pelat merah tersebut di Jakarta, Kamis (20/2).

Selain menetapkan Agus Marto sapaan akrab Agus Martowardoyo, RUPS Bank Nasional Indonesia (BNI) ini juga menetapkan Herry Sidharta sebagai Direktur Utama (Dirut), menggantikan Dirut sebelumnya Ahmad Baiquni.

Erick Thohir  mengatakan dengan masuknya Agus  Marto dalam jajaran Komisaris BNI diharapkan bisa meningkatkan kinerja BNI, baik di dalam negeri maupun penguatan pasar di luar negeri.

“Dengan pengalaman Pak Agus Martowardojo di dunia perbankan, kita harapkan bisa bekerjasama dengan direksi dan menjadikan BNI sebagai Bank BUMN yang lebih besar lagi,” kata Erick.

Erick juga menambahkan, masuknya Agus Marto ke BNI sebagai bagian dari reformasi di BUMN. “Berarti figur-figur besar seperti Pak Agus Marto mau membantu kami sebagai Komut BNI, mantan Gubernur BI dan Menteri Keuangan loh,” tandas Erick.

Agus  Marto merupakan mantan menteri keuangan di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)  kedua yang diangkat menjadi Komut BUMN oleh Erick. Sehari sebelumnya, mantan menteri  keuangan Chatib Bisri juga diangkat sebagai Komut Bank Mandiri dalam RUPS bank Mandiri, pada Rabu (19/2).

Agus Marto yang lahir di Amsterdam, Belanda, pada 24 Januari 1956 ini, bukan orang baru dalam dunia perbankan dan keuangan, pada tahun 2005-2010  dia menjabat sebagai Dirut Bank Mandiri, sebelum akhirnya ditunjuk sebagai  menteri keuangan  dari tahun 2010 hingga 2013.

Setelah itu jebolan Sarjana Ekonomi Universitas Indonesia (UI) dan State University of New York serta Stanford University di Amerika ini ditugaskan menjadi Gubernur Bank Indonesia hingga tahun 2018.

Berikut ini daftar lengkap susunan Komisaris dan Direksi Bank BNI

Komisaris:

Komisaris Utama/Komisaris Independen: Agus DW Martowardojo

Wakil Komisaris Utama/Komisaris Independen: Pradjoto

Komisaris: Susyanto

Komisaris: Joni Swastanto

Komisaris: Askolani

Komsiaris: Ratih Nurdiati

Komisaris Independen: Asmawi Syam

Komisaris Independen: Septian Hario Seto

Komisaris Independen: Imam Sugema

Komisaris Independen: Sigit Widyawan

Direktur:

Direktur Utama: Herry Sidharta

Wakil Direktur Utama: Anggoro Eko Cahyo

Direktur Bisnis Korporasi: Benny Yoslim

Direktur Bisnis Konsumer: Corina Leyla Karnalies

Direktur Keuangan: Sigit Prastowo

Direktur Manajemen Risiko: Osbal Saragi Rumahorbo

Direktur Teknologi Informasi dan Operasi: Y.B. Harianto

Direktur Human Capital dan Kepatuhan: Bob Tyasika Ananta

Direktur Treasury dan Internasional: Putrama Wahju Setyawan

Direktur Bisnis UMKM: Tambok Parulian Setyawati

Direktur Hubungan Kelembagaan: Sis Apik Wijayanto

Direktur Layanan dan Jaringan: Adi Sulistyowati. (R58)

► Ingin lihat video menarik lainnya? Klik di bit.ly/PinterPolitik

Ingin tulisanmu dimuat di rubrik Ruang Publik kami? Klik di bit.ly/ruang-publik untuk informasi lebih lanjut.

spot_imgspot_img

#Trending Article

Manuver Mardiono, PPP “Degradasi” Selamanya?

Kendati belakangan berusaha tetap membawa PPP eksis di kancah perpolitikan nasional dengan gestur merapat ke koalisi Prabowo-Gibran, Muhamad Mardiono agaknya tetap akan cukup sulit membawa PPP bangkit jika tak membawa perubahan signifikan. Mengapa demikian?

Simpati, ‘Kartu’ Rahasia Prabowo?

Prabowo meminta relawan dan pendukungnya untuk tidak berdemo agar jaga perdamaian dan tensi politik. Apakah ini politik simpati ala Prabowo?

Sembako Siap Melambung Akibat Iran? 

erang Iran-Israel diprediksi akan berdampak besar pada ekonomi Indonesia. Mengapa demikian? 

Siasat Megawati Pengaruhi Para Hakim MK

Megawati mengirimkan pengajuan diri menjadi amicus curiae atau “sahabat pengadilan” yang merupakan pendapat hukumnya kepada para Hakim MK terkait sengketa Pilpres 2024.

Ini Rahasia Jokowi Kalahkan Megawati?

Kendati diprediksi melemah pasca kepresidenan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai memiliki kunci rahasia agar tetap bisa memiliki pengaruh dalam politik dan pemerintahan. Bahkan, Jokowi agaknya mampu untuk melampaui kekuatan dan pengaruh Megawati Soekarnoputri. Mengapa demikian?

Diskualifikasi Gibran: Putusan Terbaik atau Terburuk MK?

Opsi mendiskualifikasi Gibran sebagai cawapres, tetapi tetap mengesahkan kemenangan Prabowo adalah pilihan yang tengah didiskusikan oleh banyak pihak menuju pembacaan putusan MK terkait sengketa Pilpres 2024.

Iran vs Israel, PD III Sudah Dimulai?

Ketakutan akan Perang Dunia III mencuat bersamaan dengan serangan yang dilakukan Iran ke Israel. Mungkinkah kita sudah berada di awal Perang Dunia III?

Airdrop Gaza Lewati Israel, Prabowo “Sakti”?

Prabowo Subianto disebut berperan besar dalam pemberian bantuan kemanusiaan pemerintah Indonesia ke Gaza melalui penerjunan dari udara oleh pesawat TNI-AU. Lobi Prabowo dan aksi-reaksi aktor-aktor internasional dalam merespons intensi Indonesia itu dinilai sangat menarik. Utamanya, proyeksi positioning konstruktif dan konkret Indonesia dalam konflik Israel-Palestina, beserta negara-negara terkait lainnya.

More Stories

Erick Thohir Pastikan 4,7 Juta Masker Telah Didistribusikan

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memastikan 4,7 juta masker yang diproduksi oleh perusahaan pelat merah, PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) telah...

BUMN akan Bangun RS Darurat Corona di Daerah

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memerintahkan jajarannya untuk membangun Rumah Sakit Darurat Corona di sejumlah daerah di Indonesia. Hal itu untuk mengantisipasi lonjakan...

BUMN Back Up Sepenuhnya RS Darurat Covid-19

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN),  Erick Thohir  menjamin RS Darurat Penangan Covid-19 siap beroperasi  pada Senin (23/3). BUMN sepenuhnya siap back up kebutuhan...