HomeDuniaPolri Dan Tim Gabungan Berhasil Ringkus 3 Tersangka Teroris Dan Bom Rakitan

Polri Dan Tim Gabungan Berhasil Ringkus 3 Tersangka Teroris Dan Bom Rakitan

Penangkapan terhadap tiga terduga teroris, berjumlah dua laki-laki dan satu perempuan, di rumah kontrakan di Jalan Bintara Jaya VIII, Kota Bekasi, Jawa Barat dilakukan dengan sangat baik oleh Kapolri dan tim gabungan. Polisi menemukan barang bukti berupa bom rakitan berbentuk Rice Cooker di kamar 104 di kontrakan tersebut.

Tim Gegana Polda Metro Jaya meledakkan satu dari tiga bom yang ditemukan di tempat kejadian perkara (TKP) pada Sabtu malam pukul 19.20 dengan menggunakan sebuah tabung pengaman yang terpasang di mobil Tim Gegana. Tiga orang yang ditangkap itu antara lain berinisial NS, AS dan DYN, para tersangka diduga merupakan jaringan Bahrun Naim, anggota ISIS asal Indonesia.

Satu dari tiga orang terduga teroris yang diamankan di Bekasi Jawa Barat adalah seorang perempuan. Berinisial DYN, perempuan itu sudah siap menjadi ‘calon pengantin‘ alias orang yang akan melakukan aksi bom bunuh diri di Istana Negara. Kenapa bisa ada wanita? Di beberapa negara yang terdeteksi banyak aksi teror, kaum wanita sering menjadi alat untuk menjadi pelaku bom bunuh diri. Hal tersebut biasanya bermula dari sebuah doktrin yang kuat. Apalagi jika calon pelaku teroris masih baru dalam jaringan itu.

DYN termakan doktrin mengerikan dari paham terorisme yang merubah jalan pikir layaknya teroris hingga ingin menyerang negaranya sendiri. Doktrin seperti apa yang bisa mempengaruhi otak para tersangka? “Mereka termotivasi, jadi judulnya Daulah Islamiyah,” kata Kabag Mitraropenmas Divhumas Mabes Polri, Kombes Pol Awi Setiyono, dalam jumpa pers di Markas Besar Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta Selatan, Minggu (11/12/2016).

Identitas tersangka berinisial DYN, berupa kartu tanda penduduk (KTP) atas nama Dian Yulia Novi (27 tahun), perempuan yang ditangkap Detasemen Khusus Antiteror (Densus 88) Polri di Bekasi, Jawa Barat, telah beredar di internet. Pekerjaannya tertulis sebagai pelajar/mahasiswa. Belum ada informasi jelas bagaimana perekrutan DYN masuk dalam jaringan teroris dan mau menjadi pengantin bom Bekasi di Istana Negara. Selain itu, DYN juga menuliskan surat wasiat berisi selembar kertas buku tulis berisi tulisan tangan. Surat ini diduga sebagai wasiat yang dikirimkan DYN kepada orangtuanya di Cirebon dan juga suaminya.

Daulah Islamiyah tak lain dan tak bukan adalah ISIS, kelompok teroris dari Suriah. Doktrin yang digeruskan ke putra-putri Indonesia itu menyangkut keyakinan soal aksi Amaliyah. “Yaitu kalau kalian belum mampu ke Suriah, (maka hendaknya kalian) membuat Amaliyah di negeri masing-masing semampunya. Itulah motivasi mereka, dan ini hasil dari proses penyidikan tadi malam, pemeriksaan intensif terhadap pelaku,” kata Awi dikutip dari beberapa sumber media lain.

spot_imgspot_img

#Trending Article

Anomali PSI: Gagal Karena Kuasa Jeffrie Geovanie?

Kegagalan PSI untuk lolos ke parlemen pusat dalam dua gelaran Pemilu berturut-turut memang menimbulkan pertanyaan besar.

Puan-Mega, Ada ‘Perang Sipil’ PDIP? 

Berbeda dari Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani belakangan tunjukkan gestur yang lebih lembut kepada pemerintah dan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Mengapa demikian?

Ketua DPR, Golkar Lebih Pantas? 

Persaingan dua partai politik (parpol) legendaris di antara Partai Golkar dan PDIP dalam memperebutkan kursi Ketua DPR RI mulai “memanas”. Meskipun secara aturan PDIP paling berhak, tapi beberapa pihak menilai Partai Golkar lebih pantas untuk posisi itu. Mengapa demikian?

The Tale of Two Sons

Jokowi dan SBY bisa dibilang jadi presiden-presiden yang berhasil melakukan regenerasi politik dan sukses mendorong anak-anak mereka untuk terlibat di dunia politik.

Lolos “Seleksi Alam”, PKS-PKB Seteru Abadi?

Berkaca pada hasil Pileg 2024, PKB dan PKS agaknya akan menjadi dua entitas politik yang akan terlibat dalam persaingan ceruk suara pemilih Islam ke depan. Terlebih di saat PAN seakan telah melepaskan diri dari karakter Islam dan PPP harus “terdegradasi” dari kancah legislatif nasional.

Jokowi Makin Tak Terbendung?

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dirumorkan meminta jatah menteri dari pemerintahan Prabowo Subianto. Apakah Jokowi makin tak terbendung?

Elon Musk dan Dimulainya Era Feudalisme Teknologi 

Perusahaan teknologi raksasa seperti Apple dan Starlink semakin memiliki keterikatan dengan dinamika politik. Jika pola ini terjaga, akan seperti apa pengaruhnya terhadap dunia politik di masa depan? 

Prabowonomics: Jurus ‘Lompatan Katak’?

Program makan siang dan susu gratis ala Prabowo merupakan jenis school feeding program. Mungkinkah ini jadi kunci penting Prabowonomics?

More Stories

UMKM Motor Ekonomi Dunia

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) memiliki peranan yang sangat vital di dalam pembangunan dan pertumbuhan ekonomi, tidak hanya di negara-negara berkembang seperti Indonesia...

Jembatan Udara Untuk Papua

PinterPolitik.com JAKARTA - Pemerintah akan memanfaatkan program jembatan udara untuk menjalankan rencana semen satu harga yang dikehendaki Presiden Joko Widodo. Menurut Kepala Pusat Penelitian dan...

Kekerasan Hantui Dunia Pendidikan

PinterPolitik.com Diklat, pada umumnya dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan dan pembentukan wawasan kebangsaan, kepribadian serta etika kepada anggota baru. Namun kali ini, lagi-lagi Diklat disalahgunakan, disalahfungsikan, hingga...