HomeCelotehTrump, Mampirlah ke Indonesia

Trump, Mampirlah ke Indonesia

Indonesia telah dikenal luas di mata dunia dengan budaya yang menjunjung tinggi keramahan dan sopan santun.


PinterPolitik.com

[dropcap]K[/dropcap]eramahan dan sopan santun orang Indonesia telah menjadi suatu berkah bagi bangsa Indonesia dengan alam yang indah, kebudayaan beragam, kuliner yang kaya rasa sehingga Indonesia jadi tempat tujuan wisata.

Daya tarik tersebut yang membuat Raja Salman beserta rombongan bahkan mantan Presiden AS, Barack Obama betah dan ingin berlama-lama berwisata ke Indonesia.

Apalagi kuliner yang dirindukan Obama seperti nasi goreng, sate, cendol dan berbagai kuliner Indonesia akan menambah sensasi menarik berlibur di bumi pertiwi. Jadi tidak ada alasan untuk tidak berkunjung ke Indonesia apalagi bagi para pelancong.

Hmmm, tapi denger-denger katanya ada yang lagi jalan-jalan ke Asia nih selama 11 hari. Siapa tuh? Oh Trump. Kira-kira mau mampir ke Indonesia ga ya? Kalau keliling Asia tanpa ke Indonesia kurang lengkaplah. Mumpung deket, kesinilah, mampir dong!

Walau kemaren sempet bikin masyarakat Indonesia marah karena pencekalan Panglima TNI ke Amerika Serikat, ya sudah dilupakan jadi kami tidak mungkin membalasnya.

Gausah baper juga, kalau mau main ke Indonesia ya tinggal main aja. Kalau perlu nanti kita yang jadi tour guide Trump kalau ingin berlibur kemanapun pasti ditemani.

Tapi, kayanya sih Trump masih ga enak ya akibat peristiwa kemarin. Atau takut perlakuannya itu dibalas oleh Indonesia. Oh no! Tak perlu tegang dan panik.

Santai saja Trump, kisah masa lampau tentang itu tidak akan mengubah kepribadian masyarakat Indonesia. Justru, kami akan tetap menjamu secara khusus Trump bila berkunjung ke Indonesia.

Jangan sungkan bila mau berlibur ke Indonesia. Belajar dari pengalaman, Presiden AS sebelumnya, Barack Obama pun dimanjakan di Indonesia bahkan rombongan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdul Aziz pun mendapat perhatian khusus bukan hanya dari pemerintah tapi masyarakat Indonesia.

Jangan baper ya, Trump. Kalau mau main ya main aja jangan ga enakan. Indonesia bukan negara pendendam kok, karena sedari zaman dulu hingga zaman now, Indonesia tetap santun dan mengedepankan keramahan. (Z19)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Wali Kota Depok ‘Biduan Lampu Merah’

"Kualitas humor tertinggi itu kalau mampu mengejek diri sendiri. Cocok juga ditonton politisi. Belajar becermin untuk melihat diri sendiri yang asli, " - Butet...

DPR Terpilih ‘Puasa Bicara’

“Uang tidak pernah bisa bicara; tapi uang bisa bersumpah,” – Bob Dylan PinterPolitik.com Wakil rakyat, pemegang amanah rakyat, ehmmm, identitas yang disematkan begitu mulia karena menjadi...

Ridwan Kamil Jiplak Jurus Jokowi

“Untuk melakukan hal yang buruk, Anda harus menjadi politisi yang baik,” – Karl Kraus PinterPolitik.com Pemindahan Ibukota masih tergolong diskursus yang mentah karena masih banyak faktor...