HomeCelotehLawan FPI, Mahfud Ingin Jadi Gus Dur?

Lawan FPI, Mahfud Ingin Jadi Gus Dur?

“Kami sangat menyesalkan sikap Saudara Muhamad Rizieq Shihab yang menolak dilakukan penelusuran kontak, mengingat yang bersangkutan pernah melakukan kontak erat dengan pasien Covid-19. Pemerintah akan melakukan langkah dan tindakan tegas bagi siapa pun yang melanggar ketentuan, yang membahayakan keselamatan dan kesehatan masyarakat”. – Mahfud MD, Menko Polhukam


PinterPolitik.com

Balada Rizieq Shihab emang nggak ada habisnya. Setelah sebelumnya menimbulkan pertentangan di sana-sini karena dianggap tidak taat pada protokol kesehatan ketika mengadakan acara yang dihadiri massa besar, kini pentolan Front Pembela Islam alias FPI itu menjadi bulan-bulanan ketika dianggap resisten terhadap upaya pencegahan dampak penyebaran Covid-19.

Bukannya gimana-gimana ya, sekitar 80 orang dinyatakan positif Covid-19 pasca acara Rizieq dan atau bertemu doi. Ini yang disebut klaster Petamburan.

Hmm, jangan-jangan itu yang bikin Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga kena Covid-19. Anies emang telah dinyatakan positif terserang virus ini, dan konteksnya menjadi menarik karena doi sempat bertemu dengan Rizieq sekembalinya Imam Besar FPI itu dari Arab Saudi.

Sayangnya, beberapa pihak menyebutkan bahwa Rizieq tidak kooperatif dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 secara lebih lanjut. Ini salah satunya diungkapkan oleh Menko Polhukam Mahfud MD. Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu menyebutkan bahwa dirinya menyesalkan aksi Rizieq yang menolak dilakukan penelusuran kontak.

Nah, Mahfud juga bilang bahwa pemerintah bisa mengambil sikap yang sangat tegas jika diperlukan, sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku. Apalagi Rizieq sudah mangkir dari pemeriksaan polisi sejak 1 Desember 2020 lalu.

Hmm, wih, nggak takut tuh Pak Mahfud ngomong kayak gitu? Soalnya, gara-gara ngomong kayak gitu, rumah doi di Pamekasan, Madura, didatengin sekelompok orang loh. Mereka menuntut agar Rizieq tak dijadikan tersangka atas kasus pelanggaran protokol kesehatan.

Baca juga :  PKB, Cak Imin Sukses “Bersihkan” Trah Gus Dur?

Sayangnya, ada beberapa dari mereka yang memakai atribut FPI. Akibatnya, ormas tersebut dituduh yang melakukan aksi penggerudukan itu.

Wih, bersa déjà vu ke eranya Gus Dur nih. Buat yang belum tahu, Gus Dur emang cukup keras bersikap kepada FPI. Rizieq sendiri beberapa kali disebut pernah menghina Gus Dur secara fisik. Sementara Gus Dur beberapa kali pernah menyebutkan niatnya untuk membubarkan ormas itu.

Hmm, jangan-jangan Pak Mahfud nih ingin melanjutkan apa yang diinginkan oleh Gus Dur itu? Apa istilahnya, passing the torch alias melanjutkan obor perjuangan gitu ya?

Tapi hati-hati loh Pak Mahfud. Semoga obor yang dilanjutkan aman di tangan dan tidak membakar diri sendiri. Soalnya obor itu ada apinya, dan api itu panas. Makanya gampang bikin orang lain terbakar. Uppps. (S13)

Baca Juga :Anies-RK “Tantang” Partai Politik?

► Ingin lihat video menarik lainnya? Klik di bit.ly/PinterPolitik

Ingin tulisanmu dimuat di rubrik Ruang Publik kami? Klik di bit.ly/ruang-publik untuk informasi lebih lanjut.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Anomali PSI: Gagal Karena Kuasa Jeffrie Geovanie?

Kegagalan PSI untuk lolos ke parlemen pusat dalam dua gelaran Pemilu berturut-turut memang menimbulkan pertanyaan besar.

The Tale of Two Sons

Jokowi dan SBY bisa dibilang jadi presiden-presiden yang berhasil melakukan regenerasi politik dan sukses mendorong anak-anak mereka untuk terlibat di dunia politik.

Gemoy Effect: Prabowo Menang Karena TikTok Wave?

TikTok menjadi salah satu media kampanye paling populer bagi pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.